Minggu, 25 Februari 2024

Harga Cincin Emas Tunangan Terjangkau dari The Palace Jeweler

Harga Cincin Emas Tunangan

Melakukan perbandingan harga cincin emas tunangan, tentunya dapat sedikit membantu Anda dalam mencari cincin tunangan yang terhitung lebih worth to buy. Disamping itu, sebelum Anda memilih cincin tunangan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terlebih dahulu. Apa sajakah itu? Simak pemaparannya di bawah ini. 

Pertimbangan Memilih Cincin Tunangan

Sebelum memilih cincin untuk acara pertunangan nanti, berikut ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. 

  • Pilih Jenis Logam yang Tepat

Jenis logam untuk pembuatan cincin bisa dikatakan cukup bervariatif. Ada yang terbuat dari emas putih, emas kuning, platinum, perak dan lain sebagainya. Pastikan Anda bisa memilih jenis logam yang tepat, dengan berdasarkan preferensi pribadi. 

  • Cari Desain yang Sesuai

Pastikan Anda bisa memilih desain cincin yang sesuai dengan gaya pribadi pasangan Anda. Bilamana pasangan Anda menyukai gaya tampilan klasik dan elegan, cincin tunangan solitaire bisa menjadi pilihan yang tepat. Kalaupun pasangan Anda menyukai gaya tampilan yang fresh dan modern, maka bisa memilih cincin tunangan minimalis yang terbuat dari emas putih. 

  • Ketahui Ukuran Jari Pasangan

Ketahui dulu ukuran jari pasangan Anda sebelum pergi ke penjual perhiasan atau memesannya secara online. Jadi jangan sampai ketika cincinnya akan terasa longgar ataupun kekecilan, ketika dipakai oleh pasangan Anda di hari pertunangan nanti. 

  • Jaminan Keaslian

Ketika Anda mau membeli cincin untuk acara pertunangan, sebaiknya kunjungi saja ke tempat penjual perhiasan yang sudah memiliki reputasi baik. Karena setidaknya di tempat tersebut, Anda bisa mendapatkan cincin pertunangan emas yang asli dan bersertifikat resmi. 

Kisaran Harga Cincin Tunangan Emas Terbaik dari The Palace Jeweler

Menyandang predikat sebagai salah satu brand #NationalJeweler terkemuka di dalam negeri ini, The Palace Jeweler menawarkan berbagai koleksi cincin terbaik untuk dipakai pada acara pertunangan nanti. 

Melalui koleksi perhiasan terbaiknya yakni Moela Collection, berikut ada 5 series cincin tunangan yang bisa Anda pertimbangkan, lengkap dengan harga cincin emas tunangan-nya. . 

  1. Bermoela

Cincin dari seri Bermoela ini menawarkan tampilan perhiasan yang simpel dan juga modis. Dirancang dengan menggunakan emas sebesar 18K dan berlian yang memikat, model cincin yang satu ini bisa Anda bawa pulang di kisaran harga Rp 999.000 - Rp 3.000.000 saja. 

  1. Kamoela

Kamoela series ini menawarkan desain cincin emas dengan balutan satu butir berlian sebagai centernya. Didesain dengan lebih feminim, perhiasan dengan besaran karat 18K ini, ditawarkan dari mulai harga Rp 2.600.000 - Rp 3.000.000. 

  1. Trimoela

Sesuai dengan namanya, model cincin yang satu ini menawarkan konsep trilogi dalam desainnya dengan menggunakan 3 butir berlian. Untuk model cincin yang satu ini, bisa Anda bawa pulang di kisaran harga Rp 2.100.000 - Rp 2.500.000 saja. 

  1. Lovela

Terinspirasi dari kata love atau cinta, model cincin yang satu ini sangatlah tepat untuk Anda berikan kepada pasangan tercinta. Untuk kisaran harganya, model cincin yang satu ini ditawarkan di rentang harga Rp 1.900.000 - Rp 2.500.000 saja. 

  1. Modela

Model cincin yang satu ini sangat cocok untuk seseorang yang ingin selalu tampil beda. Ditawarkan di bawah harga Rp 3.000.000-an saja, model cincin yang satu ini bisa menjadi opsi menarik untuk Anda jadikan sebagai cincin tunangan. 

Mau lihat gambaran lebih lengkap tentang model cincin dan harga cincin emas tunangan yang sudah disebutkan diatas? Kunjungi website resminya #ThePalaceJeweler, sekarang juga!

Rabu, 14 Februari 2024

5 Tim Kreatif di Social Media Agency Jakarta

Social Media Agency Jakarta

Social media marketing atau pemasaran melalui media sosial erat kaitannya dengan konten. Oleh sebab itu, social media agency Jakarta biasanya berisi tim kreatif yang bekerja untuk membuat konten pemasaran yang berkualitas. Setiap anggota tim dan divisi tentu saja memiliki tugas dan perannya masing-masing dalam menyelesaikan pesanan klien. Artikel ini membahas mengenai sedikit tugas dan peran tim kreatif serta isi dari tim tersebut!

Tugas dan Peran Tim Kreatif

Pada umumnya, tim kreatif bertugas untuk memproduksi konten sesuai dengan keinginan klien. Karena sangat berpengaruh pada audiens, maka tim kreatif tidak boleh berisi orang-orang sembarangan. Adapun tugas dan peran dari tim kreatif yaitu:

  • Mempelajari brief yang diberikan oleh klien.

  • Brainstorming ide untuk menghasilkan konten-konten yang kreatif.

  • Mengeksekusi brief dengan baik.

  • Melakukan revisi jika klien menginginkannya.

  • Melakukan analisis performa secara rutin untuk perbaikan pada konten-konten selanjutnya. 

Tim Kreatif di Social Media Agency Jakarta

Tim kreatif pada agensi media sosial umumnya berisi posisi berikut ini:

1. Creative Director

Posisi pertama yang biasanya ada pada agensi media sosial adalah creative director. Seorang creative director memiliki tanggung jawab penuh terhadap apa yang dihasilkan oleh tim kreatif. Jadi, semua tim yang ada di tim kreatif berada di bawah kendali dari creative director ini. Adapun wewenang dari creative director yaitu menerima dan membagi job desc, memberi saran, arahan, serta bimbingan pada anggota tim. 

2. Art Director

Social media agency Jakarta biasanya juga memiliki posisi art director. Tanggung jawab utama seorang art director yaitu yang berhubungan dengan aspek visual pada konten promosi. Contohnya mulai dari elemen desain gambar, layout, foto, font, dan lain sebagainya. 

Biasanya, art director ini juga akan mengerjakan brief dari klien bersama-sama dengan copywriter. Tugas lainnya yaitu mewujudkan konsep visual bersama graphic designer dan bekerja sama dengan videographer. Jadi, posisi ini harus memiliki skill yang cukup lengkap. 

3. Graphic Designer

Art director bersama dengan copywriter membuat brief dari klien. Nah, orang yang akan mewujudkan desain konten promosi tersebut adalah graphic designer. Kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang graphic designer yaitu menerjemahkan ide kreatif menjadi visual seperti layout dengan foto, gambar, dan tulisan. Ketiga elemen tersebut harus serasi dan menarik minat audiens. 

4. Videographer

Berkembangnya platform berbasis video seperti TikTok dan YouTube membuat konten video menjadi sangat penting. Tugas dari videographer hampir sama dengan graphic designer. Hanya saja, bentuk kontennya yang berbeda. Bentuk konten dari videographer tentu saja adalah video yang menarik. 

5. Copywriter

Agensi media sosial dapat membuat berbagai macam konten. Tugas dari copywriter adalah membuat konten tulisan. Namun, konten tersebut harus memiliki tone of voice dari sebuah brand, value yang akan diangkat, dan juga instruksi untuk audiens. Istilahnya, konten tulisan harus punya CTA atau Call to Action

Yuk, Pilih IDEOWORKS untuk Segala Kebutuhan Anda

Sudah paham apa saja posisi tim kreatif yang ada di social media agency Jakarta? Namun, posisi-posisi di atas bukan posisi yang pasti ada. Sebenarnya, setiap agensi memiliki kebijakannya masing-masing karena semuanya disesuaikan kebutuhan.

Rekomendasi agensi dengan tim dan layanan yang lengkap adalah IDEOWORKS. Agensi ini bukan hanya social media agency saja tapi juga integrated marketing agency. Artinya, semua layanan yang berhubungan dengan pemasaran bisa Anda pilih.

IDEOWORKS sudah bekerja mulai dari tahun 2013 sehingga pengalamannya banyak. Berbagai macam perusahaan besar telah bekerja sama. Perusahaan Anda harus menjadi salah satunya. Yuk, pilih IDEOWORKS untuk segala kebutuhan pemasaran di media sosial.